MacBook M2 Siap Rilis Tahun 2023: MacBook Air Pertama dengan Layar 15 Inci

- 19 Juni 2022, 18:42 WIB
Apple siap meluncurkan produk terbaru MacBook M2 pada 2023
Apple siap meluncurkan produk terbaru MacBook M2 pada 2023 /https://keren.one/

TENTANGBATU.COM - Apple baru saja mengeluarkan chip M2 pada gelaran Apple Worldwide Developers Conference (WWDC) awal bulan ini, mereka mengabarkan lini MacBook Air dengan chip baru itu.

Analis industri berpredikat "ahli Apple", Ming-Chi Kuo meramalkan laptop MacBook yang dilengkapi dengan chip M2 baru akan hadir pada 2023 alias tahun depan nanti.

Dalam sebuah cuitan, yang diambil Cnet, Kamis, Kuo memperkirakan MacBook layar 15 inci dikeluarkan pada kwartal ke-2 tahun 2023.

Baca Juga: WhatsApp Luncurkan Fitur Baru: Perkuat Privasi Pada Bagian Profil dan Panggilan Video Dalam Grup

Untuk laptop ini, Kuo memperkirakan akan ada dua skenario. Pertama, MacBook 15 inci memakai chip M2 dan adaptor 35W untuk isi daya.

Sedangakan skenario ke-2 , MacBook 15 inci memakai chip M2 Pro dan adaptor 67W.

Bila benar begitu, laptop ini bisa menjadi MacBook pertama yang berlayar 15 inci di luar versi Pro.

Apple sendiri telah menghentikan produksinya untuk MacBook versi Pro dengan 15 inci dan memberikan ukuran yang lebih besar, yakni 16 inci.

Pada cuitan itu, Kuo menuliskan ia belum mendengar berita soal gagasan MacBook 12 inci, seperti isu yang berembus akhir-akhir ini.

Apple tidak memberi komentar atas rumor MacBook dengan chip M2 ini.

Baca Juga: Mengenal material kulit fiberglass jadi bagian eksterior ponsel

Bloomberg, dikutip dari Cnet, menuliskan Apple berencana mengeluarkan MacBook Air 15 inci pada musim semi 2023.

Kuo pada Maret mengatakan MacBook 2023 nanti bisa saja bukan berupa MacBook Air.***

Editor: Arvin Argananta G

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x