Intel Hadirkan Prosesor Generasi ke 12 Core Mobile Terbaru Untuk Lebih Dari 30 Laptop

- 30 Juni 2022, 11:20 WIB
Intel hadirkan prosesor generasi ke 12 Core mobile terbaru
Intel hadirkan prosesor generasi ke 12 Core mobile terbaru /https://investor.id/

TENTANGBATU.COM - Intel pada Rabu (25/5) mengumumkan ketersediaan lebih dari 30 desain laptop berbasis prosesor 12th Gen Intel® Core™ mobile terbaru di Indonesia, mulai dari merek Acer, ASUS, Dell, HP, Lenovo, hingga MSI, yang hadir mulai bulan ini.

“Kami sangat antusias dengan peluncuran prosesor 12th Gen Intel Core terbaru di Indonesia dan bergabungnya para mitra OEM kami untuk menampilkan jajaran laptop yang ditenagai oleh prosesor baru,” kata Director of Consumer Sales, Asia, Intel Corporation, Cekiel Danielson, melalui keterangan resmi dikutip Kamis.

Baca Juga: Apple Tetap Percaya dan Gunakan Chip Bionic A16 TSMC untuk iPhone 14

Prosesor12th Gen Intel® Core™ mobile merupakan prosesor pertama berbasis teknologi proses Intel 7 dan menggunakan performance hybrid architecture terbaru untuk menghasilkan peningkatan performa yang besar guna menangani berbagai beban kerja PC.

Fitur andalan dalam keluarga prosesor generasi ke-12 ini termasuk dukungan memori yang luas untuk modul DDR5/LPDDR5 dan DDR4/LPDDR4 hingga 4800 MT/s.

Selain itu prosesor ini diklaim memiliki konektivitas hampir tiga kali lebih cepat pada channel eksklusif berkecepatan tinggi tanpa interferensi sebagaimana yang sering terjadi pada konektivitas Wi-Fi dengan teknologi lama.

Prosesor generasi ke-12 juga mendukung teknologi Thunderbolt™ 4 yang memberikan kecepatan transfer data hingga 40Gbps dan konektivitas PC ke beberapa monitor beresolusi 4K dan berbagai aksesori lainnya.

Keluarga prosesor 12th Gen Intel® Core™ mobile meliputi prosesor U-series dan P-series mobile terbaru. P-series terbaru akan bekerja dengan base power 28W dan dirancang untuk laptop thin-and-light dengan performa tinggi. Sedangkan U-series bekerja dengan base power 9 hingga 15W dan dirancang untuk laptop yang dioptimalkan dengan form factor thin-and-light.

Keluarga prosesor ini juga mencakup 12th Gen Intel® Core™ H-series, yang salah satunya yaitu Intel Core i9-12900HK yang diklaim mampu meningkatkan performa sistem dalam aplikasi single maupun multi-threaded.

Halaman:

Editor: Arvin Argananta G

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x