Kota Utama Jatuh, Rusia Kepung Pasukan Ukraina

- 25 Juni 2022, 18:28 WIB
Kota Utama Jatuh, Rusia Kepung Pasukan Ukraina
Kota Utama Jatuh, Rusia Kepung Pasukan Ukraina /19fortyfive

TENTANGBATU.COM - Ukraina mengatakan pasukan Rusia sudah "secara paksa menduduki" sebuah kota kecil di selatan kota yang sangat penting, Lysychansk, di kawasan Luhansk timur pada Jumat.

Moskow, sementara itu, menyatakan pihaknya telah mengepung sekitar 2.000 tentara Ukraina di daerah tersebut.

Kejatuhan kota kecil itu, Hirske, beserta sejumlah daerah permukiman di sekitarnya membuat Lysychansk berada ujung tanduk penguasaan dari tiga sisi oleh pasukan Rusia yang merangsek maju.

Baca Juga: 11 HP Gaming Murah Spek Tinggi Terbaik 2022, RAM Besar Mulai 1 Jutaan

Lysychansk adalah kota utama terakhir di Luhanks yang berada di bawah kendali Ukraina.

"Malangnya, mulai hari ini... seluruh distrik Hirske sudah diduduki," kata pemimpin Kota Hirske Oleksiy Babchenko melalui siaran televisi.

"Di sana terjadi sejumlah pertempuran kecil di daerah pinggiran, tapi musuh sudah masuk."

"Ada bendera merah berkibar di kantor kota (di Hirske)," kata seorang juru bicara pemerintah regional kepada Reuters melalui telepon.

Kementerian pertahanan Rusia mengatakan pada Jumat bahwa pihaknya sudah mengepung hingga 2.000 tentara Ukraina, termasuk 80 petempur asing, di Hirske.

Halaman:

Editor: Nando Rifky

Sumber: Antaranews


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x